Persoalan Pembakaran Sisa Sampah di Komplek Pergudangan, Saerozi: Tidak Ada Keluhan Warga

    Persoalan Pembakaran Sisa Sampah di Komplek Pergudangan, Saerozi: Tidak Ada Keluhan Warga

    Sidoarjo, - Isu keluhan masyarakat terkait adanya pembakaran sisa sampah yang terjadi di komplek pergudangan Sinar V Kecamatan Gedangan, Sidoarjo tak dibenarkan oleh salah satu Ketua RW di Desa Wedi, Saroji.

     

    Dikonfirmasi melalui via seluler miliknya pada Sabtu (03/08/2024) sore, Saerozi berujar jika isu tersebut sengaja dibuat oleh pihak tak bertanggung jawab.

     

    “Tidak ada (keluhan). Semisal ada keluhan tentu warga melapor ke kami selaku Ketua RW di Desa Wedi ini, ” ujarnya.

     

    Saerozi menambahkan, Desa Wedi berjarak tak jauh dari lokasi pembakaran sisa-sisa sampah berupa palet kayu yang berada di komplek pergudangan Sinar V tersebut.

     

    “Jaraknya dekat mas. Tinggal jalan kaki sudah sampai itu kalau mau ke lokasi pembakarannya, ” kata Saerozi.

     

    Bahkan, Saerozi mengungkapkan jika pembakaran tersebut tak berlangsung saban hari. Menurutnya, pembakaran palet kayu sisa itu, hanya dilakukan di waktu-waktu tertentu saja.

     

    “Kalau sudah ada sisa-sisa palet, baru dilakukan pembakaran. Kalau tidak ada, ya tidak. Sisa-sisa palet itu, malah menguntungkan warga saya. Warga juga sering mengambil sisa-sisa palek di komplek pergudangan ini, ” ungkapnya.

     

    Sebelumnya, beredar isu tentang keluhan masyarakat terkait aktivitas pembakaran sisa sampah di komplek pergudangan Sinar V Kecamatan Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur.

     

    Isu tersebut pun, ditampik oleh beberapa warga di Desa Wedi. Salah satunya oleh Ketua RW Desa Wedi, Saerozi. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Polresta Sidoarjo Berhasil Menangkap DPO...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Simulasi Polresta Sidoarjo Pastikan...

    Berita terkait